Rabu, 25 Juni 2014

Kehebatan Produk Nuklir Kesehatan Besutan PT Batan Tekno (Persero)

Kehebatan Produk Nuklir Kesehatan Besutan PT Batan Tekno (Persero)

http://khamansar.wordpress.com/
Kehebatan Produk Nuklir Kesehatan Besutan PT Batan Tekno (Persero) :: Produk ini sangat bermanfaat pada dunia kesehatan, digunakan untuk radioterapi menyembuhkan penyakit seperti kanker, penyempitan pembuluh darah," Kata Direktur Utama Batan Tekno Yudiutomo Imardjoko pada acara Indonesia Green Infrastructure Summit 2014 di Pacific Place, Jakarta, Selasa (29/4/2014).

Kita patut bangga ternyata radioisotop produksi BUMN bidang nuklir ini juga diakui kehebatannya oleh lembaga dunia. Radioisotop Batan Tekno merupakan produk nuklir dengan pengayaan uranium paling rendah untuk keperluan kesehatan. Yudiutomo Imardjoko mengungkapkan "Kita satu-satunya yang pakai tingkat uranium pengayaan tingkat rendah. Tahun lalu kita menangkan the best di dunia yang pakai pengayaan uranium tingkat rendah," sebutnya.

Batan Tekno merupakan satu-satunya perusahaan yang memproduksi radioisotop di Asia dimana produksi radioisotop ini sudah diekspor ke Malaysia, Vietnam, Bangladesh, Filiphina, Vietnam, Bangladesh hingga Tiongkok.

Meski berjaya di luar negeri, radioisotop buatan Batan Tekno kurang memperoleh tempat khusus di dalam negeri. Baru 16 rumah sakit tanah air yang memakai radioisotop buatan Indonesia ini. Padahal di luar negeri produk radioisotop Indonesia sangat diburu dan diakui keandalannya.

"Dukungan pemerintah juga rendah. Baru 16 Rumah Sakit di Indonesia yang pakai produk ini. Kalau di luar negeri banyak yang pakai," paparnya.


Harga Lebih Murah dibanding Produk Luar Negeri

PT Batan Tekno (Persero) memproduksi radioisotop dengan sistem pengayaan uranium rendah. Harganya pun lebih rendah daripada harga negara lain. Di dalam negeri setidaknya 16 rumah sakit yang mendapatkan pasokan radioisotop dari Batan Tekno, seperti RS PAD, Siloam, dan RS Harapan Kita, telah mengunakan produk ini 100 currie per minggunya.

Harga radioisotop yang dijual Batan Tekno kepada rumah sakit di Indonesia itu lebih murah ketimbang harga yang ditawarkan negara asing kepada Indonesia. Harga radioisotop Batan sebesar US$800 per currie, sedangkan harga dari Amerika, Afrika Selatan, dan Eropa, sebesar US$1.400-2.500 per currie.

"Harganya juga naik turun. Kalau impor terus, kan kasihan," kata dia.

Selain memasok ke dalam negeri, Batan Tekno pun memasok radioisotop ke negara-negara lainnya, seperti rumah sakit Malaysia dan Bangladesh. Sebab, di sana rumah sakit yang memiliki fasilitas radioaktif lebih banyak daripada di Indonesia.

"Malaysia saja ada 28 rumah sakit, Filipina ada 22 rumah sakit, dan Thailand ada 24 rumah sakit. Harganya pun kami jual mahal. Ke Malaysia (misalnya) US$1.200 per currie," kata dia.





Kehebatan Produk Nuklir Kesehatan Besutan PT Batan Tekno (Persero)

Rabu, 18 Juni 2014

Buku Bersampul Kulit Manusia

Buku Bersampul Kulit Manusia

Buku Bersampul Kulit Manusia :: Penemuan mengejutkan ditemukan di salah satu kampus ternama di Amerika Serikat, Harvard University. Para ahli di Harvard pun telah mengkonfirmasi, bahwa sebuah buku dari abad ke-19 dari salah satu perpustakaan universitas bergengsi itu benar-benar bersampul kulit manusia. Para ilmuwan dan konservator itu melakukan serangkaian tes melalui salinan karya penulis Prancis Arsene Houssaye berjudul Des destinees de l'ame (Destinies of the Soul) di Perpustakaan Houghton. Mereka meneliti salinan itu dan menyimpulkan bahwa 99,9% bahan penutup buku itu berasal dari bagian tubuh manusia.


Buku Bersampul Kulit Manusia


Menurut perpustakaan itu, novelis Arsene Houssaye menyajikan cerita yang menggambarkan "meditasi pada jiwa dan kehidupan setelah kematian", di salah satu buku yang diberikan kepada temannya, Dr Ludovic Bouland . Menurut para peneliti, kemudian Dr Ludovic Bouland melapisi buku itu dengan kulit yang diambil dari kulit seorang pasien wanita --yang tak disebutkan identitasnya-- yang mengalami sakit jiwa dan meninggal karena stroke.

Lalu, Dr Bouland meninggalkan catatan dalam buku itu tentang apa yang telah dilakukannya. "Saya telah membuat ini dari bagian kulit manusia yang diambil dari bagian belakang tubuh seorang wanita. Sebuah buku tentang jiwa manusia yang berhak memiliki penutup dari manusia," tulisnya . Setelah melakukan tes pada buku tebal tersebut, Direktur Harvard Mass Spectrometry dan Laboratorium Sumber Daya Proteomika Bill Lane menyampaikan hasilnya ke publik.

"Data analitis, diambil bersama-sama dari Des destinees de l'ame, membuatnya sangat tidak mungkin berasal dari selain manusia," jelas Bill.

Atau dengan kata lain, tak mungkin penutupnya berasal dari kulit selain manusia. Saat ini melapisi sebuah buku dengan kulit manusia mungkin mengerikan. Tapi itu adalah hal umum pada masa lalu. Aktivitas itu dikenal dengan sebutan "bibliopegy anthropodermic". Menurut Perpustakaan Houghton, melapisi buku dengan kulit manusia terjadi sejak abad ke-16.

Pada abad ke-19, banyak juga mayat para penjahat yang dieksekusi lalu disumbangkan untuk kepentingan ilmu pengetahuan. Kulit mereka lalu diberikan kepada penyamak kulit dan penjilid buku . Buku dari Houghton itu kini merupakan satu-satunya buku di Harvard yang memiliki sampul dari kulit manusia.

Sebelumnya, pengujian serupa telah dilakukan pada buku-buku di Perpustakaan Jurusan Hukum Universitas Harvard dan Perpustakaan Ilmu Kedokteran Harvard Countway. Buku-buku itu juga dicurigai memiliki penutup dari kulit manusia.

Namun setelah diteliti, kedua buku itu memiliki penutup dari kulit domba. Bukan dari kulit manusia.



Posted by : Informasi Dunia Sains 

 Buku Bersampul Kulit Manusia
 

Senin, 28 April 2014

Penemuan Baru Tentang Cara Mengatasi Kegelisahan

Penemuan Baru Tentang Cara Mengatasi Kegelisahan

Penemuan Baru Tentang Cara Mengatasi Kegelisahan :: Para ilmuwan dari the Agency of Science, Technology and Research/Duke-NUS Neuroscience Research Partnership, A*STAR's Institute of Molecular and Cell Biology, dan the National University of Singapore membuat sebuah terobosan mengenai bagaimana kegelisahan diatur dalam otak vertebrata.

Cara Mengatasi Kegelisahan

Penemuan Baru Tentang Cara Mengatasi Kegelisahan
 Karya mereka memberikan pencerahan tentang bagaimana otak secara normal menghentikan kegelisahan dan juga memastikan relevansi ikan zebra sebagai model bagi gangguan psikiatris manusia.

Tim ilmuwan yang dipimpin oleh Dr. Suresh Jesuthasan menunjukkan bahwa mengganggu atau mengacaukan rangkaian neuron (sel saraf) tertentu dalam habenula, mencegah respon normal terhadap situasi stres. Dalam eksperimen-eksperimen mereka, tim ilmuwan tersebut melatih anakan ikan zebra untuk berenang menjauh dari sebuah cahaya untuk menghindar dari sengatan listrik ringan. Ikan-ikan normal dengan mudah mempelajari hal tersebut, akan tetapi ikan-ikan yang rangkaian tertentu di bagian habenulanya dirusak, menunjukkan tanda-tanda "ketidakberdayaan". Walaupun pada mulanya mereka mencoba menghindari sengatan tersebut, mereka cepat menyerah.

Lebih lagi, ikan-ikan ini menunjukkan indikasi bahwa mereka lebih gelisah daripada ikan-ikan normal, misalnya gampang ditakutkan dengan rangsangan yang tak berbahaya. Oleh karena kemiripan otak ikan zebra dengan otak mamalia, studi tersebut menunjukkan bahwa malfungsi habenula bisa merupakan penyebab gangguan kegelisahan tertentu pada manusia. Hal ini berarti bahwa stimulasi langsung habenula bisa saja digunakan sebagai cara untuk mengobati beberapa tipe gangguan kegelisahan pada manusia. Model ikan zebra yang dikembangkan oleh para ilmuwan tersebut dalam penelitian mereka bisa juga digunakan dalam usaha penemuan obat-obatan psikiatris di masa yang akan datang.

Seperti yang dikutip Eureka! Science News, Dr. Jesuthasan mengatakan, "Penelitian kami berhubungan dengan aspek-aspek dasar pengalaman manusia yaitu stres dan kegelisahan. Kami pikir bahwa habenula otak terasosiasi dengan penilaian apakah suatu stres telah diatasi. Studi kami menyediakan satu penjelasan mengenai mengapa kebutuhan untuk mengontrol lingkungan merupakan bagian yang sangat penting dalam tingkah laku manusia, karena perasaan kontrol memungkinkan organisme untuk mengatasi stres."

Dr. Jesuthasan dan timnya berencana untuk melanjutkan studi habenula pada manusia dan juga mengeksplor bagaimana mereka dapat menggunakan pengetahuan mereka tentang fungsi habenula untuk mengobati gangguan kegelisahan.




Penemuan Baru Tentang Cara Mengatasi Kegelisahan

Rabu, 23 April 2014

Apa Penyebab Hujan Es Di Jakarta ?

Apa Penyebab Hujan Es Di Jakarta ?

Apa Penyebab Hujan Es Di Jakarta ? :: Kumpulan awan yang menggayut di wilayah Jakarta memicu hujan. Namun, ada yang beda dengan hujan pada Selasa (22/4/2014). Hujan bukan air cair, melainkan es (baca: Heboh Hujan Es di Jakarta Ramai di Twitter).

Mengapa demikian?

Apa Penyebab Hujan Es Di Jakarta ?
Kepala Pusat Perubahan Iklim dan Kualitas Udara Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Edvin Aldrian mengatakan, hujan es di Jakarta hari ini dapat disebabkan oleh paduan berbagai faktor.

"Pada siang hari seperti ini, terjadi angin laut. Saat ini, angin laut bergerak lebih cepat sehingga bisa menembus ketinggian lebih tinggi dari biasanya, mencapai freezing level," ujar Edvin.

Edvin mengungkapkan, freezing level terasa di ketinggian 13.000 kaki. "Ketika angin bergerak sangat cepat mencapai wilayah lebih tinggi, yang terjadi uap air mengalami sublimasi, dan akhirnya turun menjadi hujan es," imbuhnya.

Edvin menambahkan, faktor lain yang memicu adalah adanya angin yang bergerak dari daerah lebih tinggi di wilayah selatan DKI Jakarta.

"Angin ini bisa memblokade angin laut dan membuatnya bergerak ke wilayah lebih tinggi," papar Edwin. 

Sementara itu, pakar meteorologi dari Institut Teknologi Bandung (ITB), Zadrach Leoufij Dupe mengatakan, "hujan es di Indonesia itu umum, terjadi setiap tahun."

Zadrach mengatakan, saat ini Indonesia mengalami pancaroba. Pada masa itu, temperatur lebih tinggi sehingga konveksi juga lebih tinggi, mempengaruhi intensitas pembentukan awan.

Awan yang terbentuk di Jakarta adalah awan kumulonimbus yang tinggi dan tebal. "Saat jatuh, harusnya awan mencair. Tetapi kalau ukuran butiran cukup besar, akhirnya ketika jatuh masih dalam bentuk es," kata Zadrach.




Apa Penyebab Hujan Es Di Jakarta ?

Minggu, 20 April 2014

Temuan Baru Katak Berkulit Kasar Dan Berwarna Kuning

Temuan Baru Katak Berkulit Kasar Dan Berwarna Kuning

Temuan Baru Katak Berkulit Kasar Dan Berwarna Kuning
Temuan Baru Katak Berkulit Kasar Dan Berwarna Kuning :: Spesies katak baru yang unik ditemukan di Vietnam. Katak itu unik karena punya warna merah jambu dan kuning dan kulit seperti ampelas.

Katak itu dinamai Gracixalus lumarius. Jenis katak ini hanya bisa ditemui di Gunung Ngoc Linh pada ketinggian 1.800 meter.

Berbeda dengan katak yang umumnya ditemukan di dekat perairan darat, katak ini ditemukan di lubang-lubang pada batang pohon.

Jodi Rowley, biolog dari Australian Museum Research Institute di Sydney dan penemu katak ini mengungkapkan, katak kuning berduri ini bisa ditemui pada hampir setiap pohon di Ngoc Linh.

"Katak ini sepertinya hanya dari area puncak gunung di Vietnam ini. Wilayah ini merupakan rumah dari spesies yang tak bisa dijumpai di tempat lain," kata Rowley.

Rowley dan timnya mengeksplorasi banyak wilayah pegunungan di Vietnam. Tahun 2013 lalu, ia juga menemukan katak dengan kaki berselaput seperti bebek.

Penemuan G. lumarius bisa dibilang mengejutkan. Pasalnya, dataran tinggi berbatu seperti Ngoc Linh bisa dikatakan bukan wilayah yang baik untuk amfibi.

Hingga saat mengejutkan tiba, Rowley menemukan katak berukuran 5 cm yang berdiam di lubang-lubang pohon, yang kemudian dinamai G. lumarius.

Rowley mengungkapkan, ciri unik katak itu adalah "kulit duri"-nya. "(Kulit) katak ini terasa seperti amplas," kata Rowley seperti dikutip National Geographic, Kamis (3/4/2014).

Tonjolan pada kulit punggung katak itu tersusun atas keratin, jenis protein yang sama seperti yang menyusun kuku manusia dan cula badak.

Tak banyak yang diketahui tentang katak ini. Namun, Rowley percaya, tonjolan kulit yang membesar saat musim kawin membantu betina mengidentifikasi pejantan.

Meski baru, katak ini menghadapi ancaman. Hutan Vietnam adalah salah satu tempat dimana deforestasi banyak berlangsung. Katak ini bisa punah jika hutan hilang. 





Temuan Baru Katak Berkulit Kasar Dan Berwarna Kuning
 

Rabu, 16 April 2014

Fakta Menakjubkan Tentang Alam Semesta

Fakta Menakjubkan Tentang Alam Semesta

Fakta Menakjubkan Tentang Alam Semesta
Fakta Menakjubkan Tentang Alam Semesta :: Alam semesta adalah unik dan menakjubkan. Keluasan alam semesta sememangnya tidak boleh dicapai oleh akal manusia. Terdapat banyak perkara yang telah atau sedang berlaku di dalam alam kewujudan kita ini.  Kebanyakan fakta di bawah telah di buktikan secara saintifik, so sepatutnya keraguan itu tiada la hehe

Berikut di bawah adalah 10 Fakta Sains yang mind-blowing tentang Alam Semesta :
                                                                                                                                                                                                                   
1. 10 Juta Bumi Boleh Muat didalam Matahari

Bumi yang kita didiami ni sebenarnya tak lah besar sangat. Matahari adalah di antara bintang Terkecil didunia boleh memuatkan 10 juta planet yang bersaiz bumi di dalamnya.

2. Matahari sebenarnya Putih, bukan Kuning atau Oren.
Kepada Ahli-ahli grafik atau web developer, warna sebenar matahari adalah #fff5f2. Sebab mengapa matahari seolah-olah warna kuning adalah kerana atmosfera kita yang bersepah dengan pelbagaiwarna cahaya dan kotor, sebab itulah matahari kelihatan kuning. Event ini jugalah yang membuat langit berwarna biru walhal hakikatnya, warna sebenar langit adalah Hitam.Seperti mana yg kita nampak pada waktu malam.. 

3. Tiada Konsep Atas, Bawah, Kiri atau Kanan di Angkasa Lepas.

Jika anda berada di angkasa lepas, tidak ada konsepnya atas bawah kiri atau kanan. Anda boleh berdiri sesuka hati anda. Tiada longitude, tiada latitude. Konsep ini sememangnya tidak wujud. Hanya wujud di bumi kerana adanya gravity. Tiada universal frame atau reference bagi koordinat di angkasa.

4. Terdapat Sekurang-kurangnya 10 Billion Trillion Bintang yang dapat di kesan.

Dengan menggunakan Teleskoop PALING CANGGIH buat abad ni, saintis baru dapat mengesan 10,00000000,0000000000 bintang di alam semesta. Jumlah keseluruhan sebenar tidak di ketahui kerana alam semesta ini sangatlah luas. Jika di kira butir pasir yang ada di bumi, masih tidak mampu untuk menandingi jumlah bintang di dunia.

5. Terdapat Sekurang-kurangnya 10 Billion Billion Galaksi.

Jangan keliru dengan pic di sebelah. Bintik-bintik kecil tersbut bukanlah Bintang, tetapi Galaksi. Di dalam Sebuah galaksi, barulah ada bintang yang jumlahnya lebih 10 Billion. Jika kita zoom out, setakat ni baru ada 10 Billion Billion Galaksi yang bolehdi lihat. Tak faham, meh saya bagi contoh.

Di dalam sebuah rumah, terdapat 10 billion orang mendudukinya. Jumlah rumah yang ada di kawasan itu adalah 10 Billion Billion. (yang setakat ni bru masuk dlm skop teleskop).


6. 83% isi Dunia adalah 'Dark Matter'

Dunia ini dengan luasnya di penuhi oleh Dark Matter walau pun dgn adanya saiz bintang yang sangat besar. Manusia masih belum boleh tahu apakah itu Dark Matter sebenarnya kerana kita tidak dapat melihat atau mengesannya menggunakan Eletromagnetic.

7. Bintang Neuron Sangat Berat

Bintang Neuron terhasil apabila sesebuah Bintang meletup atau Supernova. Apabila pusat tengah bintang tersebut meletup, eletron dan proton di mampatkan sehingga menjadi Neutron. Jika bintang Neutron bersaiz sebiji Guli sahaja, beratnya boleh mencapai 100 juta tan. Lebih berat dari Gunung walaupun saiz kecil.

8. Gamma-Ray Burst Letupan Terbesar di Dunia, lebih Terang dari Cahaya

Jika sesebuah bintang tersebut menjadi Supernova dan meletup, maka ia akan menghasilkan Gamma Ray Burst. Gamma Ray Burst adalah letupan  yang sangat besar di Alam Semesta, di mana ia lebih terang dari cahaya, dan lebih panas daripada mana-mana element. Jika sebuah bintang jadi supernova, jaraknya dari bumi adalah 100 juta tahun cahaya, Cahayanya masih boleh sampai ke bumi, dan kita tidak akan perlu lagi matahari.

9. Saturn / Zuhal. Planet Paling Ringan. 687.00 kg/m³

Zuhal adalah di antara planet yang sangat ringan kerana density nya adalah rendah. Zuhal adalah planet bergas, di mana ia mengandungi Helium (gas paling ringan) dan Liquid Nitrogen.

10. Bintang adalah 'Masa Lampau'

Bintang yang kita boleh lihat di langit sekarang sebenarnya bukan lah keadaan bintang itu pada saat ini, tetapi pada masa lampau.

Kelajuan cahaya adalah 299792458m per saat, jika jarak sebuah bintang itu adalah 30 tahun cahaya dari bumi, maka cahaya bintang tersebut mengambil  masa selama 30 tahun untuk sampai di bumi. Ada kemungkinan bintang yang kita lihat di langit sekarang ini sudah tidak wujud atau sudah lama meletup, cuma cahayanya belum sampai ke bumi.






Fakta Menakjubkan Tentang Alam Semesta

 

Minggu, 13 April 2014

Fakta Unik Dan Menarik Tentang Dunia Sains

Fakta Unik Dan Menarik Tentang Dunia Sains

Fakta Unik Dan Menarik Tentang Dunia Sains
Fakta Unik Dan Menarik Tentang Dunia Sains >> Sains selalu memberikan misteri buat kita semua. Masih banyak fakta-fakta menarik yang tersembunyi yang terkadang di luar dugaan kita. Manusia sebagai makhluk yang selalu ingin tahu telah membuka banyak pintu dan masih akan terus mengungkap kebenaran. Inilah 15 dari berjuta-juta fakta sains mengagumkan lain yang mungkin kamu belum tahu.

1.Kalau kamu menggosokkan bawang ke kaki, sekitar 30 – 60 menit kamu akan bisa merasakannya. Ini karena bawang tersebut mengalir melalui aliran darah.

2. Kamu tidak akan bisa bunuh diri dengan menahan nafas (kalau kamu melakukannya sampai tak sadarkan diri, kamu akan mulai bernapas normal secepatnya).

3. Di satu inci persegi kulit manusia terdapat 20 juta makhluk mikroskopik.

4. Jari tangan tumbuh empat kali lebih cepat dari jari kaki.

5. Pengguna tangan kanan, dalam rata-rata, hidup sembilan tahun lebih lama dari orang kidal.

6.Armadilo adalah satu-satunya makhluk hidup bukan manusia yang bisa menderita kusta. Ada juga kasus penularan penyakit ini dari armadilo ke manusia.

7. Seekor siput bisa tidur 3 – 4 tahun selama masa dia tidak membutuhkan makanan.

8. Jerapah bisa hidup lebih lama tanpa air daripada unta.

9. Nyanyian paus bungkuk bisa berubah secara dramatis dari tahun ke tahun, tetapi setiap paus di seluruh samudera selalu menyanyikan lagu yang sama dengan yang lainnya.

10. Untuk menguji keaslian mutiara, kamu bisa menggosokkan vinegar ke permukaanya. Komposisi dari mutiara akan membuatnya menggelembung dengan cepat.

11. Pasir apung tidak dengan cepat membunuh manusia karena biasanya tidak terlalu dalam. Faktanya, sangat sulit membebaskan diri dari pasir apung dan inilah yang menyebabkan kematian.

12. Gaya yang diperlukan untuk memengangkat sebuah kaki dari pasir apung dengan kecepatan satu centimeter per detik sama dengan gaya yang dibutuhkan untuk mengankat mobil berukuran sedang.

13. Ikan mas yang ditaruh di tempat gelap akan berubah menjadi putih. Dan kalau bukan karena pengaruh makanan, mereka akan berubah menjadi putih seluruhnya.

14. Tidak seperti lebah lainnya, penyengat ratu lebah tidak berduri dan bisa digunakan berkali-kali tanpa melukainya.

15. Tiram bisa berubah antara jantan dan betina. 


Fakta Unik Dan Menarik Tentang Dunia Sains

Rabu, 09 April 2014

Benarkah Otak Kita "Copot" Saat Kita Tidur

Benarkah Otak Kita "Copot" Saat Kita Tidur

Benarkah Otak Kita "Copot" Saat Kita Tidur :: Para ahli berhasil menemukan fakta mengejutkan tentang otak Anda. Ternyata otak Anda ‘copot’ dengan sendirinya saat Anda tidur. Mengapa? Tanpa tidur, manusia mudah marah dan menjadi tak efisien.

Namun bagaimana tidur bisa menghapus hal-hal tersebut masih belum bisa dipahami. Kini psikolog Giulio Tononi dari University of Wisconsin-Madison mengaku memiliki jawabannya.

Teorinya, otak ‘me-reset’ dirinya sendiri dengan memutuskan koneksi yang ada agar saat bangun, orang menjadi ‘segar’ dan siap belajar dan memroses informasi. Saat tidur, aktivitas otak sangat kuat,

“Otak melakukan ini untuk membersihkan impresi yang tak diperlukan,” lanjutnya.

Seperti dikutipDM, ia mengatakan, tidur penting untuk mengatus ingatan baru dan membuat otak ‘melupakan’ ingatan yang dibutuhkan sehingga masih ada ruang untuk ingatan baru.





Benarkah Otak Kita "Copot" Saat Kita Tidur

Minggu, 06 April 2014

Ternyata Buaya Bisa Memanjat Pohon

Ternyata Buaya Bisa Memanjat Pohon

Ternyata Buaya Bisa Memanjat Pohon

Ternyata Buaya Bisa Memanjat Pohon -, Buaya tak hanya mampu berenang cepat, bergerak secepat kilat di daratan untuk menerkam sekaligus menggigit mangsanya. Dan kini terungkap kemampuan luar biasa reptil besar anggota famili Crocodylidae itu: mereka ternyata bisa memanjat dan bertenger di atas pohon.

Penelitian gabungan ahli dari Australia dan Amerika Serikat menunjukkan, meski sudah lama diduga bahwa spesies buaya kuno bisa memanjat pohon, belum pernah ada kajian terkait yang ada saat ini. "Yang ternyata mampu melakukan hal-hal luar biasa," kata Adam Britton, periset dari Charles Darwin University, seperti dimuat AAP, Kamis (13/2/2014).

Sebelumnya hanya ada sedikit laporan soal keberadaan buaya di pohon. Yakni di Mississippi, Colombia, dan sepanjang tepian Sungai Nil.

Para peneliti juga meneliti buaya -- baik alligator maupun crocodile (yang salah satu pembeda adalah bentuk mulut mereka) -- di Australia, Afrika, dan Amerika Utara.

Termasuk terkait laporan dari Australia bahwa ada buaya yang memanjat pagar kawat. Untungnya, di Negeri Kanguru hanya buaya air tawar yang memanjat pepohonan, mereka tidak seagresif buaya air asin.

Para buaya modern ternyata luar biasa gesit. Mereka memanjat pohon, ke luar dari air, untuk melarikan diri dari predator, kompetitor, atau menemukan tempat untuk berjemur saat dikelilingi vegetasi yang padat.

"Saat berkompetisi dengan buaya lain memperebutkan area berjemur terbaik. Seekor buaya yang ingin berjemur dengan tenang, harus menemukan tempat lain -- memanjat dahan pohon adalah pilihan yang sempurna," kata Dr Britton.

Dia menambahkan, elevasi atau ketinggian membuat buaya bisa melihat apa yang ada di perairan dengan lebih jelas.

Berbeda dengan sikap mereka yang tenang di daratan, di ketinggian para buaya di ketinggian agak senewen. Gampang terkejut dan melompat jika didekati.

"Jika cabang tersebut menggantung di atas air, buaya bisa berpindah dengan lebih mudah. Tinggal jatuhkan diri, mencebur ke air."

Dalam jurnal sains, Herpetology Notes, para ilmuwan mengidentifikasi 4 spesies buaya yang bisa memanjat pohon. Beberapa ekor buaya bahkan dipergoki berada di atas pohon di ketinggian 13-16 kaki atau 3,9 sampai 4,8 meter

Buaya memanjat dengan cara membuat tubuh mereka vertikal, kemudian merayap atau berjalan di antara cabang-cabang," demikian hasil penelitian uang ditulis tim yang dipimpin oleh peneliti dari University of Tennessee, Vladimir Dinets, seperti Liputan6.com kutip dari FoxNews.

Jadi, misalnya seseorang dikejar buaya, tak disarankan baginya memanjat pohon? Tergantung.

Misalnya, "jika buaya empat meter mengejar Anda, mungkin tidak ada cara lain selain memanjat pohon," kata Dr Britton.

Sebab, makin besar ukuran buaya, secara proposional kaki mereka lebih kecil dibandingkan tubuhnya. Mereka tak punya kekuatan untuk naik ke pohon.

Mengamati perilaku dalam buaya modern telah memberikan petunjuk penting tentang bagaimana cara hidup spesies yang sudah punah.

Juga menunjukkan, meski faktanya postur tubuh buaya tak terlihat seperti punya kemampuan memanjat pohon, nyatanya mereka bisa dan telah melakukannya.

"Hanya dengan melihat ukuran kaki fosil dan bentuknya  tidak selalu memberitahu tentang perilaku hewan ini," kata Dr Britton





Ternyata Buaya Bisa Memanjat Pohon

Rabu, 02 April 2014

Ini Jawabannya Mengapa Kulit Zebra Berwarna Belang Hitam Putih

Ini Jawabannya Mengapa  Kulit Zebra Berwarna Belang Hitam Putih

Ini Jawabannya Mengapa  Kulit Zebra Berwarna Belang Hitam Putih


Ini Jawabannya Mengapa Kulit Zebra Berwarna Belang Hitam Putih :: Zebra (Equus) adalah binatang dari famili kuda atau Equidae yang tubuhnya berbelang-belang hitam dan putih. Saat dilahirkan, bayi hewan itu coklat dan putih. Lama-lama kulit yang kecoklatan itu menghitam.

Mengapa kulit zebra bergaris hitam dan putih? Sejumlah penjelasan berbeda telah ditawarkan sejak Alfred Russel Wallace dan Charles Darwin memperdebatkan masalah itu sejak 120 tahun lalu. Termasuk, dugaan bentuk kamuflase, membantu melarikan diri dari predator dengan menyajikan visual yang membingungkan, mengatur penyerapan panas, atau semacam fungsi sosial.

Studi terbaru yang dipublikasikan jurnal ilmiah Nature Communications memetakan penyebaran geografis dari 7 spesies zebra yang berbeda, juga  kuda, keledai, dan subspesies mereka dan merekam data ketebalan, lokasi, dan intensitas garis-garis di sejumlah bagian di badan mereka.

Lalu,  jangkauan geografis hewan dibandingkan dengan variabel lain seperti habitat hutan, predator, suhu, dan jumlah ektoparasit seperti lalat tsetse.

Setelah mengkaji lokasi binatang bergaris dan sejumlah variabel yang tumpang tindih, para ilmuwan mengesampingkan semua penjelasan, kecuali satu: cara menghindari lalat pengisap darah. "Aku tercengang dengan temuan kami," kata penulis laporan sekaligus dosen biologi satwa liar dari University of California, Davis, Profesor Tim Caro, seperti dimuat Telegraph, 1 April 2014.

"Pola garis-garis makin banyak ditemukan di area tubuh hewan di mana ada lebih banyak gangguan gigitan lalat."

Sementara distribusi lalat tsetse sudah diketahui pasti di Afrika, para peneliti tak punya peta tabanid -- yang meliputi lalat kuda (horseflies) dan lalat rusa. Jadi mereka memetakan kondisi lokasi perkembangbiakan serangga-serangga itu.

Para ahli menemukan, motif garis-garis pada tubuh zebra  sangat terkait dengan beberapa bulan berturut-turut waktu ideal untuk reproduksi Tabanid.

Tak seperti mamalia Afrika lain yang tinggal di area sama, bulu zebra lebih pendek daripada panjang mulut serangga yang mengincar mereka. Membuat mereka rentan. Diduga, warna hitam putih adalah hasil evolusi -- reaksi atas permasalahan yang mereka hadapi. Untuk mengusir serangga menggigit.

Namun, belum diketahui mengapa lalat menghindari permukaan bergaris. " Juga, "Tak ada yang tahu mengapa zebra memiliki pewarnaan mencolok seperti itu, " kata Caro.

"Tapi memecahkan teka-teki evolusi meningkatkan pengetahuan kita tentang alam dan dapat memicu komitmen lebih besar untuk melestarikannya."

Dengan memecahkan misteri kulit zebra yang hitam dan putih, bisa juga membantu manusia mengurangi risiko digigit serangga: dengan memakai kaus atau baju garis-garis. Meskipun para ilmuwan memperingatkan bahwa jenis permukaan bergaris dan bahan yang digunakan dapat memengaruhi efektivitasnya.

Garis-garis  hitam dan putih mencerminkan berbagai macam cahaya terpolarisasi yang tidak bisa kita lihat. Tapi lalat bisa. Dan jangan pernah remehkan lalat, khususnya tsetse. Ia bisa menularkan penyakit tidur atau African trypanosomiasis -- penyakit yang disebabkan oleh protozoa genus Trypanosoma.

Gejala awal adalah demam, sakit kepala, dan sakit di sendi, pembengkakan kelenjar limfa, anemia, dan penyakit ginjal. Penderita kemudian mengalami perubahan siklus tidur di mana mereka merasa ngantuk di siang hari dan tidak dapat tidur di malam hari. Bila tidak dirawat, penyakit ini dapat menyebabkan kerusakan sistem saraf, koma, dan kematian. (Yus Ariyanto)



Posted by : Informasi Dunia Sains


Ini Jawabannya Mengapa Kulit Zebra Berwarna Belang Hitam Putih

Minggu, 30 Maret 2014

Bisakah Bakteri Membuat Anda Menjadi Lebih Pintar ?

Bisakah Bakteri Membuat Anda Menjadi Lebih Pintar ?

Bisakah Bakteri Membuat Anda Menjadi Lebih Pintar ?

Bisakah Bakteri Membuat Anda Menjadi Lebih Pintar ? -, Terjangkit bakteri tertentu di sekitar lingkungan kita dipercaya bisa memberikan antidepresan dan bisa meningkatkan daya belajar, menurut penelitian yang dipresentasikan pada pertemuan ke-110 Himpunan Mikrobiologi Amerika di San Diego.

Mycobacterium vaccae adalah sebuah bakteri tanah alami yang cenderung termakan atau terhirup manusia ketika berada di alam sekitar," kata Dorothy Matthews dari Perguruan Tinggi Sage di Troy, New York, yang melakukan penelitian bersama koleganya Susan Jenks.

Penelitian sebelumnya terhadap Mycobacterium vaccae menunjukkan bahwa bakteri yang tak tahan panas yang disuntikkan ke tikus-tikus, merangsang pertumbuhan beberapa neuron di otak yang mengakibatkan peningkatan tingkat serotonin dan penurunan kegelisahan.

"Karena serotonin berperan dalam proses belajar, kita mempertanyakan apakah Mycobacterium vaccae bisa meningkatkan proses belajar pada tikus," kata Matthews seperti yang dikutip Physorg.

Matthews dan Jenks memberi makan para tikus dengan bakteri hidup dan menilai kemampuan mereka melewati jaringan jalanan yang ruwet atau 'maze' dibandingkan dengan tikus-tikus yang tidak diberi makan bakteri tersebut.

"Kami menemukan bahwa para tikus yang diberi makan Myocobacterium vaccae hidup melewati maze dua kali lebih cepat dan menunjukkan lebih sedikit kegelisahan dibandingkan dengan tikus-tikus yang tidak diberi makan bakteri itu," kata Matthews.

Pada percobaan kedua, bakteri dikeluarkan dari menu makanan tikus-tikus eksperimental dan mereka dites kembali. Walaupun para tikus melewati maze lebih lambat dari sebelumnya ketika mereka memakan bakteri, secara rata-rata mereka masih lebih cepat dari para tikus yang tidak diberi makan sama sekali.

Tes akhir diberikan kepada tikus-tikus itu setelah istirahat selama tiga minggu. Walaupun para tikus eksperimental tetap melewati maze lebih cepat dari tikus-tikus lain, hasilnya tidak lagi signifikan, menunjukkan bahwa efeknya hanya sementara.

"Penelitian ini menunjukkan bahwa Mycobacterium vaccae bisa berperan dalam kegelisahan dan proses belajar pada mamalia," kata Matthews. "Menarik untuk berspekulasi bahwa membuat lingkungan belajar di sekolah-sekolah yang mengikutsertakan waktu di luar ruangan di mana Mycobacterium vaccae ada bisa menurunkan kegelisahan dan meningkatkan kemampuan mempelajari hal baru."





Bisakah Bakteri Membuat Anda Menjadi Lebih Pintar ?

Rabu, 26 Maret 2014

Cincin Ajaib Ini Mampu Melindungi Manusia Dari Virus HIV

Cincin Ajaib Ini Mampu Melindungi Manusia Dari Virus HIV

Cincin Ajaib Ini Mampu Melindungi Manusia Dari Virus HIV

Cincin Ajaib Ini Mampu Melindungi Manusia Dari Virus HIV -, Merasa tak nyaman harus menggunakan kondom laki-laki ataupun perempuan? Ilmuwan kini menawarkan alat kontrasepsi baru.

Bukan hanya lebih nyaman, alat kontrasepsi ini juga bisa melepaskan obat anti-retroviral (ARV), obat untuk herpes, serta bisa digunakan dalam jangka waktu tiga bulan.

Publikasi tentang cincin "ajaib" ini bisa dibaca di jurnal PLOS One. Patrick Kiser dari Northwestern University adalah salah satu yang terlibat dalam riset ini.

Cincin tersebut sebenarnya adalah kontrasepsi intravaginal. Bentuknya memang seperti cincin. Untuk memakainya, cincin itu harus dimasukkan lewat vagina.

Alat kontrasepsi ini menawarkan perlindungan pada dua macam virus, yaitu HIV dan herpes, tetapi tidak pada penyakit menular seksual lain, seperti sifilis dan gonorhoe.

Penelitian hingga menghasilkan alat kontrasepsi ini terbilang tak mudah. Tantangannya besar karena jenis senyawa anti-HIV dan herpes yang berbeda.

"Perbedaan antara dua obat besar, yang menghadapkan kita pada tantangan dalam mendesainnya," kaya Kiser seperti dikutip situs web IFLScience.com, Kamis (6/3/2014).

"Tenovoir (salah satu jenis ARV untuk HIV) sangat mudah larut dalam air, sementara lenonorgestrel (untuk herpes) tidak larut dalam air," katanya.

"Dosis harian antara keduanya juga berbeda. Cincin melepaskan 10 miligram tenovoir, tetapi hanya 10 mikrogram lenovosgestrel," imbuhnya.

Saat ini, cincin dirancang untuk melepaskan dosis tenovoir dan lenovosgestrel yang lebih kecil daripada dosis oral karena obat akan langsung bekerja pada target transmisi.

Apakah kontrasepsi ini sudah terbukti efektif? Sejauh ini, belum ada uji coba pada manusia. Namun, ilmuwan sudah melakukan uji coba pada kelinci.

Pakar kesehatan Karyn Fulcher dari organisasi Scarleten berkomentar, "Saya berpikir tentang edukasi, kepraktisan, dan biaya."

Fulcerh juga mengatakan, "ARV yang terus diberikan pada orang sehat memiliki risiko seperti pemberian antibiotik kepada seseorang yang tak mengalami infeksi."

"HIV bermutasi dengan cepat dan sudah ada beberapa strain. Resistensi adalah salah satu yang perlu diperhatikan dan sudah ada beberapa strain yang resisten terhadap tenovoir," imbuhnya.

Peneliti menanggapi bahwa strategi untuk memberikan dua jenis ARV seperti pada pengobatan bisa diadaptasi.

Namun intinya, peneliti berpandangan bahwa kontrasepsi ini akan menyelesaikan ketidakpraktisan penggunaan kondom.

Peneliti mengatakan, kontrasepsi ini harus disimpan pada suhu 37 derajat celsius maksimal selama lima tahun. Namun, tantangan penyimpanan juga dihadapi di daerah tropis.



Posted by : Informasi Dunia Sains 



Cincin Ajaib Ini Mampu Melindungi Manusia Dari Virus HIV

Minggu, 23 Maret 2014

Inilah Tips Agar Remaja Tak Terjerumus Seks Bebas

Inilah Tips Agar Remaja Tak Terjerumus Seks Bebas 


Inilah Tips Agar Remaja Tak Terjerumus Seks Bebas -, Harus diakui, perkembangan teknologi dan lingkungan yang berbeda daripada generasi sebelumnya berdampak pada perkembangan remaja masa kini. Termasuk pengetahuan dan informasi soal seksualitas.

Makin mudahnya akses informasi menjadikan anak dan remaja masa kini cenderung lebih cepat mengenal seks. Tapi, banyak orangtua yang masih risih membicarakan pendidikan seks dalam keluarga.

Psikolog seks Zoya Amirin mengatakan, kian maraknya perilaku seksual tak sehat di kalangan remaja menjadi keprihatinan tersendiri. Karenanya, sebagai lingkungan yang dikenal anak pertama kali, keluarga bisa menjadi sumber pendidikan seks yang positif. "Orangtua telah melalui masa-masa yang dialami anak-anak mereka. Maka, seharusnya dengan memahami kondisi anak dan remaja. Orangtua bisa berbagi sekaligus mendidik bagaimana menyikapi perubahan yang terjadi pada diri anak,"

Psikolog seks yang juga menjadi dosen di Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia ini menyontohkan, ayah dan ibu bisa berperan sebagai teman saat terjadi perubahan fisik dan seksual pada buah hati.

Ayah bisa berperan sebagai sahabat anak laki-laki saat si anak mengalami pubertas atau mengalami mimpi basah. "Ayah bisa bilang setelah mengalami mimpi basah, kita tertarik dan terangsang melihat perempuan. Sehingga usahakan agar bila memiliki pacar berada di tempat ramai agar tak menjurus ke seks," ujarnya.

Peran ibu dalam pendidikan seks dalam keluarga menjadi penting saat anak memasuki masa menstruasi. "Kalau anak perempuan mens, ibu harus memberi pengertian bahwa anak perempuan akan mulai naksir lawan jenis dan mereka pun bisa hamil," katanya.

Dari situ, orangtua bisa mengarahkan anak agar mampu menolak lawan jenis yang mereka sukai, mendeteksi dan menolak pelecehan seksual yang dilakukan orang lain kepada mereka.

Dengan membicarakan seks secara sehat dalam keluarga, bukan saja anak mendapat informasi yang benar, mereka juga memahami mengapa terjadi perubahan pada tubuh mereka.

"Anak juga cenderung lebih terbuka kepada orangtua tentang aktivitas asmara mereka, ketimbang mereka memperoleh informasi dari luar seperti teman dan internet yang belum tentu benar."



Posted by : Informasi Dunia Sains 


Inilah Tips Agar Remaja Tak Terjerumus Seks Bebas

Rabu, 19 Maret 2014

Antioksidan Dapat Mencegah Penyakit Hati Yang Di Sebabkan Oleh Alkohol

Antioksidan Dapat Mencegah Penyakit Hati Yang Di Sebabkan Oleh Alkohol


Antioksidan Dapat Mencegah Penyakit Hati Yang Di Sebabkan Oleh Alkohol
Antioksidan Dapat Mencegah Penyakit Hati Yang Di Sebabkan Oleh Alkohol - Sebuah antioksidan bisa saja mencegah kerusakan pada hati atau liver yang disebabkan oleh konsumsi alkohol berlebihan, menurut penelitian dari Universitas Alabama di Birmingham.

Penemuan ini bisa menunjukkan cara perawatan untuk membalikkan steatosis, atau timbunan berlemak dalam hati yang bisa berujung pada sirkosis dan kanker. Tim peneliti yang diketuai oleh Victor Darley-Usmar, Ph.D., profesor patologi di UAB, memperkenalkan sebuah antioksidan bernama Mitochondria-targeted ubiquinone, atau MitoQ, ke mitokondria tikus yang diberikan alkohol setiap hari selama lima hingga enam minggu dalam jumlah yang cukup untuk menyamai konsumsi alkohol berlebihan pada manusia.

Alkoholik kronis, mereka yang minum berlebihan setiap hari, mengalami penimbunan lemak dalam sel-sel hati. Ketika alkohol dimetabolisir dalam hati, dia menciptakan radikal-radikal bebas yang merusak mitokondria dalam sel-sel hati dan mencegah mereka untuk menggunakan sejumlah oksigen yang cukup untuk menghasilkan energi. Lagi pula, kondisi rendah oksigen yang disebut hipoksia memperburuk kerusakan mitokondria dan mendukung pembentukan timbunan lemak yang dapat berujung pada sirkosis.

Darley-Usmar beserta para rekan kerjanya mengatakan bahwa antioksidan MitoQ tersebut mampu mencegah dan menetralisir radikal-radikal bebas sebelum mereka merusak mitokondria, mencegah rentetan efek-efek yang pada akhirnya berujung pada steatosis.

"Belum ada pendekatan secara farmasi yang menjanjikan pada pencegahan atau pembalikkan kerusakan jangka panjang yang berhubungan dengan timbunan lemak di hati yang dihasilkan dari konsumsi alkohol berlebihan," kata Darley-Usmar. "Penemuan kami memberitahukan bahwa MitoQ bisa saja menjadi alat yang berguna bagi perawatan kerusakan hati oleh kebiasaan penggunaan alkohol yang lama."

"Studi-studi sebelumnya telah menunjukkan bahwa MitoQ dapat secara aman diberikan pada manusia dalam jangka waktu lama," kata Balu Chacko, Ph.D., rekan peneliti dan penggagas studi tersebut. "Antioksidan tersebut bisa saja berpotensi untuk memperbaiki tahap-tahap awal penyakit hati berlemak pada pasien-pasien dengan penyakit hati alkoholik dan non alkoholik."

Catatan Tahunan Hepatologi memperkirakan bahwa penyalahgunaan alkohol memakan biaya $185 milyar setiap tahun di Amerika Serikat, dan bahwa 2 juta orang mengidap beberapa bentuk penyakit hati alkoholik. Sebanyak 90 persen sirkosis hati terhubung dengan penyalahgunaan alkohol dan mencapai 30 persen kanker hati.

Darley-Usmar, yang juga merupakan direktur Pusat Radikal Bebas Biologi di UAB, mengatakan bahwa timnya berdiskusi dengan Institut Kesehatan Nasional untuk mengembangkan seluruh keluarga obat-obatan berbasis di interaksi dengan mitokondria. Dia mengatakan obat-obatan seperti itu mungkin efektif dalam perawatan penyakit kardiovaskuler, penyakit ginjal dan gangguan neurodegeneratif.

"Kami tahu bahwa radikal bebas memainkan peran pada penyakit manusia, dan kami telah mengembangkan antioksidan yang dapat mengeliminasi radikal-radikal bebas di laboratorium," katanya. "Sayangnya, uji coba sebelumnya menggunakan antioksidan pada manusia belum memuaskan. Perbedaannya dengan penemuan kami ialah kami menargetkan bagian khusus sel yaitu mitokondria. Ini merupakan pendekatan unik, dan ini merupakan salah satu dari sedikit uji coba pra-klinik yang menunjukkan keefektifan."

Darley-Usmar mengatakan penemuan tersebut juga bisa berdampak signifikan terhadap pengobatan sindrom metabolik, kondisi yang bertumbuh sangat cepat yang mempengaruhi sekitar 50 juta orang Amerika, menurut Asosiasi Jantung Amerika.

"Sindrom Metabolik digambarkan sebagai interaksi rumit dari faktor-faktor yang disebabkan oleh obesitas yang termasuk kerusakan pada hati karena peningkatan radikal bebas, hipoksia dan deposisi lemak," kata Darley-Usmar. "Hal tersebut cukup mirip dengan hepatotoksisiti ketergantungan alkohol. Akan menyenangkan untuk melihat apabila sebuah antioksidan seperti MitoQ memiliki efek terapis dalam mencegah kerusakan hati pada mereka yang menderita sindrom metabolik." Penemuan tersebut dipublikasikan pada tanggal 21 April 2011 di jurnal Hepatology.






Antioksidan Dapat Mencegah Penyakit Hati Yang Di Sebabkan Oleh Alkohol



 

Minggu, 16 Maret 2014

NASA Ikut Turun Tangan Dalam Pencarian MH370

NASA Ikut Turun Tangan Dalam Pencarian MH370

NASA Ikut Turun Tangan Dalam Pencarian MH370

NASA Ikut Turun Tangan Dalam Pencarian MH370 - Upaya pencarian pesawat Malaysia Airlines MH370 yang belum membuahkan hasil membuat pihak Badan Penerbangan dan Antariksa Amerika Serikat (NASA) tergerak.

Untuk membantu memecahkan misteri pesawat yang sudah seminggu hilang itu, NASA akan menggunakan citra Bumi yang diambil dari antariksa sebagai sumber data.

"Aktivitas yang akan dilakukan mencakup memanen data satelit yang diperoleh sebelumnya dengan aset yang berbasis di antariksa, seperti satelit Earth-Observing-1 (EO-1) dan kamera ISERV di Stasiun Luar Angkasa Internasional, guna mencari kemungkinan lokasi kecelakaan," kata Allard Brutel, Juru Bicara NASA.

"Resolusi dari citra yang dihasilkan instrumen ini bisa digunakan untuk mengidentifikasi obyek yang ukurannya sekitar 98 kaki (30 meter)," imbuhnya seperti dikutip Space.com, Kamis (13/3/2014).

NASA juga akan berbagi data dengan Badan Geologi Amerika Serikat. Kedua badan itu menyusun dan berbagai informasi manakala International Charter on Space and Major Disaster, piagam khusus yang menangani bencana keantariksaan, diaktifkan.

International Charter on Space and Major Disaster sendiri diaktifkan pada Selasa (11/3/2014) atas permintaan Badan Meteorologi China.

"Baik armada laut maupun udara dari 10 negara berpartisipasi dalam pencarian. Citra satelit sekarang digunakan untuk melacak pesawat baik sebelum atau sesudah hilang," demikian dinyatakan dalam catatan International Charter on Space and Major Disaster.

MH370 hilang setelah 50 menit terbang dari Bandara Internasional Kuala Lumpur. Pesawat bertujuan Beijing, China, itu membawa 239 orang di kabinnya.

Informasi terbaru seperti dilaporkan Wall Street Journal, Kamis, menyatakan bahwa pesawat sempat terbang 4 jam setelah hilang kontak. Namun, informasi tersebut dibantah oleh Malaysia.

China sempat merilis citra yang diduga merupakan puing pesawat. Namun, Malaysia juga menyatakan bahwa citra itu bukan milik MH370. Sejauh ini, pencarian belum membuahkan hasil.






NASA Ikut Turun Tangan Dalam Pencarian MH370


Rabu, 12 Maret 2014

Apakah Kalian Tahu Mengapa Kita Bermimpi ?

Apakah Kalian Tahu Mengapa Kita Bermimpi ?

Apakah Kalian Tahu Mengapa Kita Bermimpi ?


Apakah Kalian Tahu Mengapa Kita Bermimpi ? - Sobat pasti pernah bermimpi kan? Kita bisa mengalami mimpi ketika kita sedang tertidur dan seringkali mimpi itu menjadi sebuah pertanyaan yang membuat kita merasa penasaran. Apa sebenarnya yang terjadi ketika kita sedang tertidur dan bermimpi?Biasanya kita akan mengalami yang namanya bermimpi setiap kali kita tertidur. Rata-rata orang yang tidur selama 8 jam akan mengalami mimpi sekitar 100 menit. Namun, tidak semua mimpi bisa diingat oleh orang tersebut, bahkan menurut penelitian 95% dari mimpi tida diingat oleh manusia. Artikel lain: Kenapa burung beo bisa meniru suara manusia Mimpi yang kita alami terjadi saat kita sedang dalam fase tidur REM (Rapid Eye Movement). Mimpi yang biasanya kita ingat itu adalah mimpi yang terjadi pada saat sebelum kita terbangun dari tidur. Lalu, kenapa manusia bisa bermimpi?

Otak adalah bagian tubuh yang membuat manusia bisa bermimpi. Panca indera kita memberikan informasi ke otak setiap hari dan kemudia otak mengatur apa saja yang akan dilakukan pada saat kita tertidur. Otak akan menterjemahkan informasi apa saja yang dia terima, misalnya mengenali rasa makanan yang kita makan, minuman yang kita minum, obyek yang kita lihat seharian, dan lainnya. Walaupun panca indera kita tidak bekerja saat kita tertidur, namun otak tetap masih bekerja. Menurut para ahli otak justru bisa lebih aktif ketika manusia sedang bermimpi dibanding saat manusia beraktivitas. Otak kita bisa menciptakan imajinasi tanpa adanya peranan dari panca indera kita, inilah yang terjadi saat kita bermimpi.

Otot-otot tubuh tidak aktif saat kita sedang bermimpi. Ini mencegah orang yang bermimpi melakukan apa yang dilakukannya di dalam mimpi. Karena otot kita tidak aktif saat bermimpi maka kita tidak akan melakukan sesuatu yang dapat melukai diri sendiri atau orang lain. Kadang-kadang kita bermimpi tentang masalah yang dihadapi dan cara menghadapi masalah tersebut.

Misalnya kita bermimpi tentang masalah pekerjaan di kantor, dan kemudia kita menemukan cara menghadapi masalah tersebut di dalam mimpi kita. Inilah salah satu bukti bahwa otak kita masih terus bekerja dan berpikir pada saat kita sedang tertidur. Selain itu, mimpi juga ternyata sangat penting untuk proses perbaikan sel-sel tubuh manusia, membuang zat-zat yang tidak berguna, dan memulihkan otak kita.

Otak memperbaiki diri dan melakukan reorganisasi saat kita sedang tertidur. Nah, jika kamu kurang tidur, maka kamu akan merasa kurang sehat atau pikiran terasa kacau. Tidur dan bermimpi bisa membuat pikiran kita menjadi lebih segar.







Apakah Kalian Tahu Mengapa Kita Bermimpi ?

Rabu, 05 Maret 2014

Inilah Keajaiban Dari Rahim Dalam Al-Quran Dan Medis Modern

Inilah Keajaiban Dari Rahim Dalam 
Al-Quran Dan Medis Modern 

Inilah Keajaiban Dari Rahim Dalam Al-Quran Dan Medis Modern

Inilah Keajaiban Dari Rahim Dalam Al-Quran Dan Medis Modern - Allah Subhanallahu wa Ta’ala berfirman:

“Bukankah Kami menciptakan kamu dari air yang hina? Kemudian Kami letakkan dia dalam tempat yang kokoh sampai waktu yang ditentukan, lalu Kami tentukan (bentuknya), maka Kami-lah sebaik-baik yang menentukan.” (QS. Al Mursalaat: 20-23)

Subhaanallah! Maha Suci Allah Subhanallahu wa Ta’ala yang telah membuat kesempurnaan penciptaan. Al-Qur’an menyebut rahim (uterus) dengan istilah qaraarin makiin yang berarti tempat yang kokoh. Lalu bagaimanakah sudut pandang penjelasan medis modern?

Dalam kondisi belum hamil, berat rahim tidak lebih dari 50 gram dan besarnya 5,2 cm persegi. Namun setelah hamil beratnya bertambah menjadi ratusan kali lipat dan besarnya bertambah ribuan kali lipat, panjang otot rahim bertambah menjadi 7-11 kali dan ketebalannya bertambah menjadi 2-5 kali lipat. Namun demikian adanya perubahan bentuk yang cukup drastis tersebut ternyata tetap serasi dengan bagian tubuh yang lain.

Kokoh dan Strategis Secara Anatomi

Rahim benar-benar berada di pusat tubuh manusia sehingga terlindungi dari semua sisinya. Rahim dikelilingi oleh pelindung dari tulang yang membentuk satu lubang khusus di mana rahim berada di dalamnya dan mampu menjaganya sehingga menjadikannya aman dan kokoh.

Tulang ekor (os sacrum) melindungi dari bagian belakang dan tulang pangkal pinggul (os coxae) melindunginya dari bagian depan.

Jika kita perhatikan lokasi tempat keluarnya air kencing (urin), kotoran (feses) dan janin sangatlah berdekatan, namun bagaimana fungsi masing-masing organ tersebut bisa berjalan optimal tanpa ada hambatan? Ketahuilah, Allah Subhanallahu wa Ta’ala menciptakan otot-otot tertentu yang menguatkan tempat tersebut sehingga otot ini di satu sisi bisa merapat namun pada waktu yang sama lubangnya tetap membuka sehingga keluarnya urin dan feses sangat teratur dan tetap mampu menjaga posisi kemaluan.

Rahim berbentuk seperti buah jambu pipih dengan dasar berada di atas dan puncaknya di bawah. Kemudian Allah Subhanallahu wa Ta’ala menguatkannya dengan banyak tali ikatan (ligamentum) yang saling menopang laksana jembatan gantung, sehingga walaupun tidak menempel dinding tubuh tetapi tetap kokoh dari segala sisi. Posisinya yang sedikit condong ke depan (anteflexi) dan membentuk sudut terbuka dengan vagina (anteversi) mampu mencegah rahim turun dan keluar (prolapsus uteri) serta dapat terlindung dari keguguran.

Kokoh dan Strategis Secara Fisiologis

Proteksi terhadap rahim benar-benar sejalan dengan fungsinya yakni tempat janin berada, tumbuh dan berkembang. Tekanan pada rongga perut akibat kontraksi otot diafragma dan otot dinding perut akan mendorong rahim ke arah bawah dan pada sisi yang berkebalikan juga ada tekanan ke atas akibat kontraksi otot bagian bawah. Akibat perimbangan tekanan ini menjadikan rahim tetap berada di tempatnya.

Akibat tekanan tulang paha dari bawah dan berat tubuh dari atas menjadikan rahim bisa sesuai dengan bentuk janin, dan ketika melahirkan bisa keluar dengan selamat ke dunia. Adanya hormon progesteron menjadikan otot rahim tetap tenang dan tidak mengalami kontraksi yang keras sebagai akibat dari hormon estrogen. Progesteron sekaligus memproteksi rahim sehingga tidak menolak kehadiran janin, khususnya gpada bulan-bulan awal kehamilan.

Wallahu a’lam bish-shawab.


(Sumber: Konsultasi Kehamilan Secara Medis dan Islam oleh dr. Abu Hana El-Firdan & dr. Ummu Hana El-Firdan, penerbit: Toobagus Life dan Kaahil Media, cet. 1 Shafar 1432 H, hal. viii – ix.)







Inilah Keajaiban Dari Rahim Dalam Al-Quran Dan Medis Modern 



Senin, 03 Maret 2014

Inilah Beberapa Hal Yang Masih Menjadi Misteri Di Dunia Sains

Inilah Beberapa Hal Yang Masih Menjadi Misteri Di Dunia Sains

Inilah Beberapa Hal Yang Masih Menjadi Misteri Di Dunia Sains - Berikut ini beberapa hal yang masih menjadi misteri di dunia sains :

1. Bagaimana kehidupan bisa terjadi di bumi?

Manusia telah menemukan bukti-bukti awal tentang adanya kehidupan kuman sederhana di bumi sejak sekitar 3 miliar tahun yang lalu. Namun, bagaimana kemudian kejadian awal dari kehidupan mahluk lain di bumi, hingga kini belum diketahui. “Banyak teori dari asal kehidupan yang ditawarkan, namun sangat sulit untuk diterima dan dibuktikannya.” kata Diana Northup, Cave Biologist dari University of New Mexico.

2.Siapa Kamu?

Kesadaran alamiah yang dimiliki manusia selama ini, masih membingungkan bagi para psikolog dan ilmuwan di bidang kognitif. Bagian dari jawaban pertanyaan mendasar di atas ada yang menjawab dengan sederhana: sesuatu yang memicu kita melakukan sesuatu, sudah menyatu dengan jaringan syaraf manusia.Walaupun kita mengira bahwa apa yang kita lakukan adalah kehendak bebas, namun setiap pekerjaan yang dilakukan oleh manusia juga dipengaruhi oleh proses tak sadar dan lingkungan sekitar.Dan, bagaimana kita membuat sebuah keputusan secara sadar sehingga membuat manusia memiliki akal selain jiwa? Nah ini yang masih menjadi misteri.

3.Apa yang terjadi saat gempa bumi terjadi?

Hingga kini manusia masih belum mengetahui apa yang terjadi ketika gempa bumi berlangsung. Padahal gempa bumi terjadi di dalam perut planet bumi, tepat di bawah kaki kita sendiri.Hingga kini para pakar hanya bisa menjelaskan dari mana gempa bersumber dan patahan apa yang terlibat dalam peristiwa gempa tersebut, atau mungkin hanya memprediksi sampai kapan gempa susulan akan berlangsung.Namun sampai kini mereka tak bisa secara pasti menjelaskan apa yang terjadi di dalam bumi ketika gempa berlangsung. Sifat dan perilaku kekuatan yang membuat patahan-patahan terus bergerak hingga kemudian akhirnya terjadi gempa hingga kini masih menjadi misteri. “Masalah pergeseran pada gempa adalah salah satu hal yang paling dasar dari semua ilmu tentang kebumian. Namun itu masih menjadi cerita misteri yang berusia 30 tahun, yang belum terpecahkan,” ujar Tom Heaton, seorang pakar geofisika dari Caltech.

4. Bagaimana otak bekerja?

Hingga kini, belum ada yang bisa menjelaskan bagaimana otak manusia bekerja. Dengan miliaran neuron dan masing-masing neuron memiliki ribuan koneksi, otak memang sangat sulit untuk diteliti.“Kita semua berfikir bahwa kita bisa memahami otak kita, setidaknya melalui pengalaman kita sendiri. Padahal, pengalaman subyektif kita adalah panduan yang minim untuk menentukan bagaimana otak bekerja,” ujar Scott Huettel, pakar dari Center for Cognitive Neuroscience dari Duke University.Hingga kini peneliti belum bisa menentukan bagaimana neuron-neuron membentuk jaringan fungsional ketika manusia sedang belajar, mengingat, atau melakukan aktivitas lainnya, termasuk saat melihat, mendengar, bergerak, atau saat tengah dimabuk cinta.

5.Di mana bagian alam semesta lainnya?

Manusia memiliki banyak keterbatasan saat hendak meneliti alam semesta. “Itu disebut juga sisi kelam dari alam semesta,” kata Michael Turner, seorang pakar kosmologi dari University of Chicago. Menurut dia misteri terbesar dari alam semesta adalah materi gelap dan energi gelap.Walaupun para peneliti berusaha keras untuk mengeksplorasi hingga ke luar angkasa yang terjauh dan ke perut bumi yang terdalam, namun, diperkirakan baru 4 persen dari materi dan energi yang ditemukan. Sementara 96 persen lainnya masih belum bisa diketahui.

6. Apa yang menyebabkan gravitasi?

Walaupun gravitasi telah dipelajari sejak zaman Newton, namun bidang ini masih sedikit sekali diketahui oleh manusia. Gravitas tidak bisa dijelaskan oleh mode standar fisika. Para teoretisi meyakini gravitasi mungkin ada kaitannya dengan partikel kecil yang tak bermassa bernama graviton yang menimbulkan gaya gravitasi.
“Gravitasi sama sekali berbeda dengan gaya lain yang bisa dideskripsikan dalam model standar,” kata Mark Jackson, pakar fisika teori dari Fermilab di Illinois AS.”Saat Anda mengerjakan perhitungan interaksi gravitasional kecil, maka Anda akan mendapat jawaban yang ngawur. Matematika sama sekali tak bisa bekerja,” kata dia.

7. Benarkah ada Teori Segalanya?

Para pakar biasanya memiliki standar model yang cukup baik untuk mendefinisikan segala sesuatu di alam semesta hingga ke bagian partikel terkecil, mulai dari magnetisme hingga ke atom-atom yang menyusunnya dan bagaimana mereka bisa tetap stabil.Model standar ini memandang partikel-partikel menjadi titik-titik yang sangat kecil, yang beberapa di antaranya mengandung gaya dasar. Hanya saja, kelemahan dari model standar tadi, adalah kegagalannya untuk melakukan perhitungan terhadap gravitasi dan energi yang sangat tinggi.Nah, bila ada sebuah teori yang bisa secara konsisten menyertakan dua hal tadi ke dalam pemodelannya, maka teori fisika yang universal akan benar-benar dapat terwujud. Sayangnya, banyak peneliti menganggap hal itu tak akan pernah tercapai.

8. Bagaimana alam semesta tercipta?

Teori tentang dentuman besar yang mengawali keberadaan alam semesta sejak 13,7 miliar tahun lalu dipandang sebagai teori yang masuk akal, walaupun belum bisa langsung diuji.Pada teori ini, segala sesuatu dimulai dengan luar angkasa yang berukuran kecil dan kemudian memuai dan berkembang menjadi besar. oleh karena proses inflasi (pemompaan). “Hingga kini kita belum mengetahui apa yang menyebabkan inflasi, atau bahkan apakah itu teori yang benar atau tidak,” kata Eric Agol, seorang pakar astrofisika dari University of Washington .

9.  Apakah Alien memang benar-benar ada?

Adalah sesuatu hal yang logis ketika berasumsi bahwa ada kehidupan lain selain di bumi. Sebab, unsur-unsur yang dibutuhkan bagi kehidupan terdistribusi secara luas di alam semesta. Selain itu, sistem tata surya yang mirip dengan tata surya kita juga dijumpai di luar angkasa. “Jadi setidaknya, ada kemungkinan bahwa ada kehidupan lain di sana,” kata Jill Tarter, Director of Center for SETI Research di California.




Inilah Beberapa Hal Yang Masih Menjadi Misteri Di Dunia Sains

Rabu, 26 Februari 2014

Manfaat Nuklear

Manfaat Nuklear 

Manfaat Nuklear - Secara lazimnya, pelbagai proses digunakan untuk menjamin kualiti makanan seperti rawatan haba, pengeringan, pembekuan dan penggunaan bahan kimia.Rawatan ini diperlukan kerana makanan mudah dicemari mikroorganisma yang mengakibatkan jutaan kes penyakit bawaan makanan seperti cirit-birit dan juga kematian terutama di kalangan kanak-kanak di negara sedang membangun.

Selain itu, banyak hasil pertanian menjadi rosak semasa pengangkutan dan penyimpanan akibat serangga perosak atau kesan biokimia yang mempercepatkan proses pereputan.Satu daripada teknik atau teknologi yang digunakan ialah iradiasi atau juga dikenali sebagai penyinaran makanan yang memanfaatkan teknologi nuklear.

Iradiasi merupakan satu teknologi alternatif yang terbukti berkesan secara saintifik untuk meningkatkan keselamatan makanan, mengurangkan kehilangan lepas-tuai hasil pertanian dan mengatasi halangan perdagangan.Proses ini mendedahkan makanan kepada radiasi mengion dalam keadaan terkawal untuk tujuan faedah tertentu.Radiasi mengion yang digunakan adalah zarah atau gelombang bertenaga tinggi yang boleh melucutkan elektron daripada atom atau molekul makanan untuk menghasilkan partikel bercas iaitu ion.

Menurut penyelidik Bahagian Agroteknologi dan Biosains, Agensi Nuklear Malaysia (Nuklear Malaysia), Dr. Zainon Othman, proses iradiasi makanan dilakukan di dalam premis yang berlesen dan mematuhi peraturan keselamatan yang ditetapkan oleh pihak berkuasa.Bagi tujuan tersebut, punca sinar gama daripada radioisotop Cobalt-60 banyak digunakan untuk iradiasi makanan kerana mempunyai daya tembus yang tinggi berbanding alur elektron, ujarnya.Beliau berkata dos atau kuantiti tenaga iradiasi yang terserap bergantung kepada jangkamasa pendedahan dan boleh ditentukan menggunakan meterdos yang diletakkan bersama makanan yang diiradiasi.Unit dos untuk makanan adalah Gray (Gy) dan julat dos untuk aplikasi makanan diukur dalam kiloGray (1000 Gy = 1 kGy). Makanan yang siap diiradiasi tidak perlu dikuarantin dan boleh terus diedarkan ke pasaran. Premis iradiasi yang sama boleh digunakan untuk mensteril produk perubatan atau produk lain.

Seterusnya beliau menerangkan bahawa apabila makanan diiradiasi, tenaga yang terserap akan berinteraksi dengan atom dalam makanan untuk menghasilkan partikel ‘ion’ sebelum menjadi radikal bebas aktif. Radikal bebas akan bertindak dengan merosakkan DNA organisma seperti bakteria yang mungkin hadir dalam makanan untuk menghalang pertumbuhan atau mengaruh tindakbalas biokimia dalam tisu makanan untuk mengubah proses fisiologi seperti melewatkan pematangan buah.Aplikasi iradiasi makanan bergantung kepada dos yang diberi dan dos optimum setiap aplikasi perlu dikaji untuk mempastikan keberkesanan tanpa menjejaskan kualiti makanan terbabit.Pada dos yang sesuai, teknologi sinaran berkesan untuk menghapuskan kulat dan bakteria dalam bahan mentah kering seperti rempah, sayuran dan herba atau produk basah seperti daging dan makanan laut.Malah iradiasi digunakan sebagai rawatan kuarantin ke atas buah-buahan dan hasilan pertanian untuk eksport bagi tujuan mengawal kemasukan penyakit atau serangga baru yang boleh mengancam industri pertanian negara pengimport.

Namun, terdapat makanan yang tidak sesuai diiradiasi seperti susu segar dan mentega yang akan menghasilkan perubahan rasa tengik akibat kandungan lemak yang tinggi.Buah-buahan seperti belimbing juga sensitif dan menunjukkan kesan fitotoksik (cedera) apabila diiradiasi.Perlu dinyatakan bahawa proses ini tidak boleh memulihkan keadaan makanan yang telah rosak atau pun menghapus toksin dan sisa pestisid yang terdapat dalam makanan.Keselamatan makanan diiradiasi telah dikaji dengan amat mendalam oleh penyelidik antarabangsa semenjak tahun 1950an lagi.Ujian meliputi keselamatan dari aspek mikrobiologi, perubahan kimia, nilai pemakanan, keradioaktifan dan kajian pemakanan terhadap haiwan dan manusia .Iradiasi makanan mengikut peraturan yang ditetapkan tidak menjejaskan nilai pemakanan.Perubahan pada makronutrien yang terkandung di dalamnya seperti karbohidrat, protein dan lemak adalah kecil seperti juga kandungan asid amino, galian dan bahan unsur.Sebahagian vitamin seperti A, C, B1 dan E sensitif pada iradiasi berbanding D1, B2 and niacin.Namun, penurunan kandungan vitamin secara amnya kurang berbanding proses pengetinan, pengeringan dan pasteurisasi yang menggunakan haba.

Pada tahun 1980, kumpulan pakar Pertubuhan Pertanian dan Makanan (FAO), Pertubuhan Kesihatan Sedunia (WHO) dan Agensi Tenaga Atom Antarabangsa (IAEA) merumuskan bahawa nilai pemakanan dalam makanan diiradiasi pada dos 10 kGy tidak menjejaskan kesihatan pengguna dan selamat untuk dimakan.Sehingga kini, iradiasi makanan telah mendapat kelulusan pihak berkuasa keselamatan dan kesihatan di lebih 60 negara termasuk Malaysia.Penggunaan iradiasi makanan perlu digandingkan dengan prosedur Amalan Pengilangan Baik (GMP) dan Analisis Titik Kawalan Kritikal Bahaya (HACCP) yang menjadi garis panduan kepada industri makanan untuk pengeluaran makanan berkualiti.Makanan yang dihasilkan tanpa menggunakan GMP akan mengandungi unsur cemaran yang tinggi yang tidak boleh diproses pada dos iradiasi yang disyorkan.

Justru itu, seperti proses lain, iradiasi makanan bukan untuk mengganti GMP dalam pengeluaran makanan. Makanan diiradiasi juga tidak menjadi radioaktif kerana tenaga sinaran yang digunakan adalah rendah untuk mengaruh keradioaktifan dalam makanan.Mengenai isu berbangkit, Dr. Zainon berkata, terdapat kekeliruan atau salahfaham orang ramai yang menyamakannya dengan makanan radioaktif.Makanan radioaktif terhasil akibat pencemaran radioisotop apabila berlaku kemalangan loji nuklear seperti kes Chernobyl di Russia pada tahun 1986 dan Fukushima di Jepun pada tahun 2011 . Makanan radioaktif menjelaskan kesihatan akibat kesan pancaran radiasi ke atas tisu atau organ badan apabila radioisotop berada di dalam badan.






Manfaat Nuklear

obatdiabetesherbal10.wordpress.com | obatstrokeherbal10.wordpress.com | obatmiomherbal10.wordpress.com