Rabu, 26 Februari 2014

Manfaat Nuklear

Manfaat Nuklear 

Manfaat Nuklear - Secara lazimnya, pelbagai proses digunakan untuk menjamin kualiti makanan seperti rawatan haba, pengeringan, pembekuan dan penggunaan bahan kimia.Rawatan ini diperlukan kerana makanan mudah dicemari mikroorganisma yang mengakibatkan jutaan kes penyakit bawaan makanan seperti cirit-birit dan juga kematian terutama di kalangan kanak-kanak di negara sedang membangun.

Selain itu, banyak hasil pertanian menjadi rosak semasa pengangkutan dan penyimpanan akibat serangga perosak atau kesan biokimia yang mempercepatkan proses pereputan.Satu daripada teknik atau teknologi yang digunakan ialah iradiasi atau juga dikenali sebagai penyinaran makanan yang memanfaatkan teknologi nuklear.

Iradiasi merupakan satu teknologi alternatif yang terbukti berkesan secara saintifik untuk meningkatkan keselamatan makanan, mengurangkan kehilangan lepas-tuai hasil pertanian dan mengatasi halangan perdagangan.Proses ini mendedahkan makanan kepada radiasi mengion dalam keadaan terkawal untuk tujuan faedah tertentu.Radiasi mengion yang digunakan adalah zarah atau gelombang bertenaga tinggi yang boleh melucutkan elektron daripada atom atau molekul makanan untuk menghasilkan partikel bercas iaitu ion.

Menurut penyelidik Bahagian Agroteknologi dan Biosains, Agensi Nuklear Malaysia (Nuklear Malaysia), Dr. Zainon Othman, proses iradiasi makanan dilakukan di dalam premis yang berlesen dan mematuhi peraturan keselamatan yang ditetapkan oleh pihak berkuasa.Bagi tujuan tersebut, punca sinar gama daripada radioisotop Cobalt-60 banyak digunakan untuk iradiasi makanan kerana mempunyai daya tembus yang tinggi berbanding alur elektron, ujarnya.Beliau berkata dos atau kuantiti tenaga iradiasi yang terserap bergantung kepada jangkamasa pendedahan dan boleh ditentukan menggunakan meterdos yang diletakkan bersama makanan yang diiradiasi.Unit dos untuk makanan adalah Gray (Gy) dan julat dos untuk aplikasi makanan diukur dalam kiloGray (1000 Gy = 1 kGy). Makanan yang siap diiradiasi tidak perlu dikuarantin dan boleh terus diedarkan ke pasaran. Premis iradiasi yang sama boleh digunakan untuk mensteril produk perubatan atau produk lain.

Seterusnya beliau menerangkan bahawa apabila makanan diiradiasi, tenaga yang terserap akan berinteraksi dengan atom dalam makanan untuk menghasilkan partikel ‘ion’ sebelum menjadi radikal bebas aktif. Radikal bebas akan bertindak dengan merosakkan DNA organisma seperti bakteria yang mungkin hadir dalam makanan untuk menghalang pertumbuhan atau mengaruh tindakbalas biokimia dalam tisu makanan untuk mengubah proses fisiologi seperti melewatkan pematangan buah.Aplikasi iradiasi makanan bergantung kepada dos yang diberi dan dos optimum setiap aplikasi perlu dikaji untuk mempastikan keberkesanan tanpa menjejaskan kualiti makanan terbabit.Pada dos yang sesuai, teknologi sinaran berkesan untuk menghapuskan kulat dan bakteria dalam bahan mentah kering seperti rempah, sayuran dan herba atau produk basah seperti daging dan makanan laut.Malah iradiasi digunakan sebagai rawatan kuarantin ke atas buah-buahan dan hasilan pertanian untuk eksport bagi tujuan mengawal kemasukan penyakit atau serangga baru yang boleh mengancam industri pertanian negara pengimport.

Namun, terdapat makanan yang tidak sesuai diiradiasi seperti susu segar dan mentega yang akan menghasilkan perubahan rasa tengik akibat kandungan lemak yang tinggi.Buah-buahan seperti belimbing juga sensitif dan menunjukkan kesan fitotoksik (cedera) apabila diiradiasi.Perlu dinyatakan bahawa proses ini tidak boleh memulihkan keadaan makanan yang telah rosak atau pun menghapus toksin dan sisa pestisid yang terdapat dalam makanan.Keselamatan makanan diiradiasi telah dikaji dengan amat mendalam oleh penyelidik antarabangsa semenjak tahun 1950an lagi.Ujian meliputi keselamatan dari aspek mikrobiologi, perubahan kimia, nilai pemakanan, keradioaktifan dan kajian pemakanan terhadap haiwan dan manusia .Iradiasi makanan mengikut peraturan yang ditetapkan tidak menjejaskan nilai pemakanan.Perubahan pada makronutrien yang terkandung di dalamnya seperti karbohidrat, protein dan lemak adalah kecil seperti juga kandungan asid amino, galian dan bahan unsur.Sebahagian vitamin seperti A, C, B1 dan E sensitif pada iradiasi berbanding D1, B2 and niacin.Namun, penurunan kandungan vitamin secara amnya kurang berbanding proses pengetinan, pengeringan dan pasteurisasi yang menggunakan haba.

Pada tahun 1980, kumpulan pakar Pertubuhan Pertanian dan Makanan (FAO), Pertubuhan Kesihatan Sedunia (WHO) dan Agensi Tenaga Atom Antarabangsa (IAEA) merumuskan bahawa nilai pemakanan dalam makanan diiradiasi pada dos 10 kGy tidak menjejaskan kesihatan pengguna dan selamat untuk dimakan.Sehingga kini, iradiasi makanan telah mendapat kelulusan pihak berkuasa keselamatan dan kesihatan di lebih 60 negara termasuk Malaysia.Penggunaan iradiasi makanan perlu digandingkan dengan prosedur Amalan Pengilangan Baik (GMP) dan Analisis Titik Kawalan Kritikal Bahaya (HACCP) yang menjadi garis panduan kepada industri makanan untuk pengeluaran makanan berkualiti.Makanan yang dihasilkan tanpa menggunakan GMP akan mengandungi unsur cemaran yang tinggi yang tidak boleh diproses pada dos iradiasi yang disyorkan.

Justru itu, seperti proses lain, iradiasi makanan bukan untuk mengganti GMP dalam pengeluaran makanan. Makanan diiradiasi juga tidak menjadi radioaktif kerana tenaga sinaran yang digunakan adalah rendah untuk mengaruh keradioaktifan dalam makanan.Mengenai isu berbangkit, Dr. Zainon berkata, terdapat kekeliruan atau salahfaham orang ramai yang menyamakannya dengan makanan radioaktif.Makanan radioaktif terhasil akibat pencemaran radioisotop apabila berlaku kemalangan loji nuklear seperti kes Chernobyl di Russia pada tahun 1986 dan Fukushima di Jepun pada tahun 2011 . Makanan radioaktif menjelaskan kesihatan akibat kesan pancaran radiasi ke atas tisu atau organ badan apabila radioisotop berada di dalam badan.






Manfaat Nuklear

Minggu, 23 Februari 2014

Sampo Berbahan Kulit Pisang

Sampo Berbahan Kulit Pisang 

Sampo Berbahan Kulit Pisang
Sampo Berbahan Kulit Pisang - Sampah kulit pisang yang tersebar di banyak tempat menantang tiga mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta mengolahnya menjadi bahan bernilai tinggi dan terbukti bisa diolah menjadi sampo.

Kulit pisang (Musa paradisiaca), selama ini oleh sebagian besar masyarakat kalau tidak dibuang pemanfaatannya baru sekadar untuk  makanan ternak. Kondisi ini menggugah tiga mahasiswa program studi Kimia dari Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (F MIPA) Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) untuk berinovasi. Mereka adalah  Wijayanti, Danish Oktaviana, dan Annisa Sholihahwati membuat sampo alami dari kulit pisang.

Ketua tim, Wijayanti menjelaskan, kulit pisang merupakan salah satu bahan alami yang di dalamnya terkandung 14,28 % kalium. Potensi kandungan kalium ini dapat dikembangkan untuk pembuatan shampo alami. Kulit pisang yang telah dijemur hingga kering kemudian dibakar sampai terbentuk bara. Bara tersebutkemudian direndam dengan  menggunakan air bersih selama 7 hari  sehingga akan  menghasilkan cairan basa yang dapat digunakan sebagai shampo.

“Kalium yang membentuk unsur basa ini  akan bereaksi dengan pengotor rambut  seperti  keringat  yang bersifat asam sehingga akan terjadi reaksi penetralan. Sampo dari kulit pisang ini dibuat dari kulit pisang raja dan kulit pisang kepok. Kedua jenis tersebut dipilih karena cukup mudah diperoleh,” kata Wijayanti kepada Majalah Sains Indonesia, baru-baru ini.

Peneltian tahap pertama adalah  pembuatan sampo dari kulit pisang raja. Prosedur pertama yang dilakukan adalah memilih kulit pisang yang baik. Kulit pisang yang dipilih adalah kulit pisang yang belum berjamur. Pada pembuatan sampo ini, kulit pisang yang digunakan sebanyak dua kilogram berat kulit pisang basah.





Sampo Berbahan Kulit Pisang 

Kamis, 20 Februari 2014

3 Laboraturium Paling Ekstrim Di Dunia

3 Laboraturium Paling Ekstrim Di Dunia 

3 Laboraturium Paling Ekstrim Di Dunia - Ilmu pengetahuan mahal harganya, maka dari itu para peneliti di seluruh dunia rela keluar dari zona nyaman dalam melakukan penelitian dan eksperimen dengan mendirikan laboratorium di daerah-daerah ekstrim mulai dari kutub, di bawah tanah hingga luar angkasa. Pelbagai kondisi dilakukan oleh para peneliti tersebut meski nyawa taruhannya. Hal tersebut dilakukan demi memperoleh ilmu dan pembuktian untuk memahami alam semesta beserta isinya. Berikut 3 laboratorium paling ekstrem di muka bumi versi Puncak Dunia.

1. Altitude Laboratorium - Stasiun Luar Angkasa Internasional 

3 Laboraturium Paling Ekstrim Di Dunia
Laboratorium ini lebih sering disebut International Space Station. Laboratorium ini diklaim sebagai laboratorium yang paling tinggi di jagad ini. International Space Station (ISS) berjalan mengelilingi bumi pada orbit dengan ketinggian 205-270 mil (330-435 km), melesat dengan kecepatan rata-rata 17.227 mph (27.724 km/jam). Stasiun ruang angkasa yang mengesankan ini memiliki ukuran 239 kaki (72,8 meter) dan panjang 356 kaki (108,5 meter) lebar.

Lab ini digunakan untuk pelbagai penelitian, termasuk biologi manusia, meteorologi, fisika, dan astronomi, yang memiliki gravitasi jauh lebih kecil dibandingkan di bumi. Hal ini membuat laboratorium harus diatur sedemikian rupa. Beberapa astronot dari 15 negara telah berkunjung ke lab ini sejak November 2000. ISS diperkirakan akan tetap bertahan sampai 2020, meskipun tetap bisa beroperasi sampai tahun 2028.

2. Laboratorium Bawah Tanah Terdalam di Dunia - SNOLAB, Sudbury, Ontario, Kanada

3 Laboraturium Paling Ekstrim Di Dunia
Sudbury Neutrino Observatory (SNOLAB) adalah laboratorium bawah tanah terdalam di dunia. Di bawah tanah, laboratorium ini meliputi 16.404 kaki persegi (5.000 meter persegi) ruang, sementara di atas tanah fasilitas luar biasa berada pada (10.170 kaki persegi) sebagai bangunan dukungan sebanyak 3.100. Lab ini terletak di bawah tambang nikel dengan kedalaman 2 km. Luasnya juga tak tanggung-tanggung yaitu 5000 meter persegi.

Seperti IceCube, Neutrino Observatory Sudbury (SNOLAB) di Ontario, Kanada mengamati fenomena angkasa jauh di bawah permukaan bumi. Penelitian di SNOLAB berfokus pada fisika astroparticle, termasuk pencarian kosmik materi gelap, neutrino matahari rendah energi dan supernova pencarian neutrino. Namun, para ilmuwan dari berbagai bidang lainnya, termasuk geofisika dan seismologi, juga menyatakan minatnya untuk bekerja di fasilitas ini sebab dapat berguna untuk para peneliti biologi tanah.

3. Laboratorium Fisika Terbesar di Dunia - CERN, Jenewa, Swiss dan Perancis 

3 Laboraturium Paling Ekstrim Di Dunia
Terletak dekat dengan Jenewa, laboratorium dari Organisasi Eropa untuk Riset Nuklir (CERN) mencakup lebih dari 100 hektar (250 hektar) dari Swiss dan lebih dari 450 hektar (1.125 hektar) dari Perancis. CERN merupakan laboratorium yang masih akan terus berkembang. Large Hadron Collider itu sendiri bertempat di sebuah terowongan 492 kaki (150 meter) di bawah tanah yang membentang 17 mil (27 kilometer), dan ada rencana untuk membangun terowongan lain yang akan menjadi tiga kali ukuran ini. Hal ini dilakukan mengingat fakta bahwa penelitian yang dilakukan di fasilitas ini bertujuan untuk mengungkap petunjuk tentang sifat alam semesta itu sendiri, skala besar yang mungkin diterapkan.

CERN didirikan dengan tujuan mendukung kolaborasi antara ilmuwan dari negara yang berbeda. Saat ini, sebanyak 10.000 ilmuwan dan insinyur dari 113 negara yang berbeda menggunakan fasilitas tersebut. Selain itu laboratorium ini mempekerjakan hampir 2.400 staf secara fulltime dan 1.500 karyawan paruh waktu. Sejak didirikan pada tahun 1954, laboratorium ini sangat penting dan bahkan menjadi pemenang Penghargaan Hadiah Nobel dengan penemuan yang telah dibuat di pusat penelitian. Laboratorium ini juga bertanggung jawab pada perkembangan teknologi penting seperti World Wide Web.


Luar biasa bukan ??? Laboraturium ini bisa dirancang di tempat yang tak pernah terduga mungkin saja karena mereka tidak mau orang lain mengetahui tentang 3 laboraturium paling ekstrim ini hehe :) Tapi yang pasti mereka sangat luar biasa karena telah mampu merancang laboraturium sebagus ini di tempat yang paling ekstrim  :D Nantikan artikel selanjutnya ya ...... 






3 Laboraturium Paling Ekstrim Di Dunia 

Minggu, 16 Februari 2014

Almond Strowger "Orang Pertama Penemu Telepon"

Almond Strowger "Orang Pertama Penemu Telepon"

Almond Strowger "Orang Pertama Penemu Telepon" - Kemajuan teknologi pada jaman sekarang telah melahirkan banyak gadget mutakhir seperti halnya telpon genggam. Tapi tahu kah agan sebenernya awal mula terciptanya nomor telpon? Nomor telepon atau sekarang ponsel sudah jadi bagian hidup sehari-hari. Padahal kalau kita menengok lagi sejarah perkembangan telepon, dulu orang harus menyambung ke operator dan barulah diteruskan ke nomor tujuan.

Telepon jaman dulu memang sangat tidak praktis. Semua pembicaraan harus melalui operator. Bayangkan kalau metode ini tetap digunakan sekarang. Untunglah berkat Almond B Strowger menciptakan penggunaan nomor telepon sehingga sambungan jauh lebih praktis. Siapakah Almond B Strowger, ilmuwan di bidang telekomunikasi? Bukan. Ia hanya seorang pengusaha. Kejadian menjengkelkan yang menimpanya justru menghasilkan temuan nomor telepon.

Almond Strowger "Orang Pertama Penemu Telepon"
Dikisahkan, Almond B Strowger merasa aneh ketika bisnisnya terus merosot. Akhirnya ia melakukan penyelidikan sumber penyebabnya. Tak disangka, ternyata yang bertugas sebagai operator telepon adalah istri saingan bisnisnya. Tak heran, semua sambungan telepon dari konsumen Strowger dialihkan ke nomor telepon suaminya.

Akibat peristiwa ini, Strowger bertekad agar orang-orang tidak perlu menelepon melalui operator agar terhubung. Setelah melakukan berbagai percobaan, akhirnya di tahun 1888 Strowger menyempurnakan penemuan telepon dengan sistem rotary dial. Dengan sistem ini pelanggan bisa langsung menelepon tujuan dengan memutar nomor si penerima.

Mesin komunikasi pertama dengan nomor telepon 

Almond Strowger "Orang Pertama Penemu Telepon"
Saat itu sistemnya adalah sebagai berikut. Untuk menghubungi seseorang, penelepon harus memutar sebanyak 4 kali (4 digit nomor). Aturan utamanya adalah tidak ada nomor yang berawalan 1 atau 0, karena 0 digunakan untuk menghubungi operator dan 1 untuk internal switch. Contoh, kalau menghubungi 0231, otomatis langsung tersambung ke operator dahulu.Tahun 1922 diperkenalkan Telephone Exchange Name sebagai ganti nomor telepon biasa agar mudah diingat, formatnya adalah dua digit pertama diganti huruf lalu disambungkan menjadi sebuah nama, contoh KL 5 = 555, lihat ditelepon genggam Anda, huruf K dan L ada di tombol 5.Pengembangan nomor telepon terus berlangsung dari masa ke masa sesuai wilayahnya. Penyempurnaan juga terjadi di akhir abad 20 ketika angka 0 digunakan pada telepon genggam. Yang penting, menghubungi nomor tujuan sangat mudah saat ini, dan tak perlu takut dialihkan oleh operator seperti di jaman Strowger dulu. 


Sungguh sangat luar biasa Almond Strowger ini :) , kalau dia tidak menemukan telepon mungkin kita semua pasti akan kesusahan dalam berkomunikasi :D .Semoga apa yang saya sampaikan ini bisa bermanfaat untuk kalian semua . 




Almond Strowger "Orang Pertama Penemu Telepon"

Minggu, 09 Februari 2014

Hati-hati Bahaya Merkuri Dalam Lampu Neon

Hati-hati Bahaya Merkuri Dalam Lampu Neon 

Hati-hati Bahaya Merkuri Dalam Lampu Neon
Hati-hati Bahaya Merkuri Dalam Lampu Neon - merupakan lampu yang didalamnya berisi gas merkuri (air raksa) dan tabungnya dilapisi bahan fluoresen, listrik digunakan untuk menciptakan loncatan listrik seperti petir mini. Loncatan petir mini ini menyebabkan energi gas merkuri meningkat, hal ini tidak berlangsung lama karena kemudian energi gas merkuri tersebut dilepaskan dan menghasilkan suatu cahaya ultraviolet. Ultraviolet tersebut kemudian mengenai bahan fluoresen sehingga terjadi fluoresensi dan menghasilkan cahaya warna putih terang .

Bahan merkuri dari lampu neon ini yang berbahaya apabila kontak atau masuk ke dalam tubuh manusia. Apabila lampu ini pecah, bahan logam merkuri dapat mencemari ruangan dan mengancam kesahatan manusia. Kadar pencemaran merkuri bisa bertahan 5 jam pada ruangan tertutup, karena berbahaya maka bayi dan ibu hamil harus segera keluar, dan jendela harus segera dibuka selama 15 menit agar gas merkuri dapat hilang dari dalam ruangan.

Merkuri merupakan suatu logam yang apabila kontak dengan kulit dapat menyebabkan ruam, sedangkan apabila terhirup dapat menyebabkan sakit kepala, dan memicu kejang pada penderita epilepsi. Kadar merkuri sebenarnya cukup kecil, hanya sekitar 1-5 mg pada setiap bola lampu CFL dan tidak terlalu berbahaya jika segera tersapu angin. Namun di ruangan tertutup yang tidak ada angin, kadarnya bisa meningkat 20 kali lipat sehingga sangat membahayakan.

Sebuah penelitian di Fraunhofer Wilhelm Klauditz Institute mengungkap bahwa bola lampu CFL yang pecah dapat meningkatkan kadar merkuri di udara tertutup hingga 7 mikrogram/cm3. Sementara batas aman yang tidak membahayakan adalah 0,35 mikrogram/cm3. Pada waktu membersihkan pecahan lampu neon ini juga hendaknya menggunakan pelidung tangan untuk mengindari kontak dengan logam merkuri yang terdapat dalam didalamnya.






Hati-hati Bahaya Merkuri Dalam Lampu Neon


Jumat, 07 Februari 2014

ILMUAN SAINS INDONESIA

Ilmuan Sains Indonesia 

Ilmuan Sains Indonesia - Selamat datang di situs Informasi Dunia Sains  yang akan menyuguhkan macam-macam informasi menarik mengenai sains . Kesempatan kali ini kami akan membahas tentang salah satu ilmuan sains indonesia yaitu Prof. Dr. Bambang Hidayat .


Prof. Dr. Bambang Hidayat 

Prof. Dr. Bambang Hidayat (lahir di Kudus, 18 September 1934; umur 79 tahun) adalah seorang astronom Indonesia. Ia adalah putra tertua dari 8 bersaudara. Ayahnya, Soedirgo Dhonomidjojo, adalah seorang polisi yang kemudian meniti karier sebagai pamong praja. Bambang Hidayat menikah dengan Estiti Harti Sujono. Prof. Estiti Harti Sujono Ph.D. lebih dikenal sebagai Estiti Bambang Hidayat adalah seorang biolog di Departemen Biologi ITB. Pasangan ini dikaruniai dua putra. Ibu Estiti wafat pada tahun 1995 karena penyakit kanker.

>> BIOGRAFI

Pendidikan menengah dilaluinya di SMP Negeri 2 Semarang; dan SMA Bag. B Semarang. Bambang masuk FMIPA Universitas Indonesia Bandung tahun 1953. Pada tahun 1954 Bambang diangkat menjadi asisten pengamatan bintang ganda visual menggunakan teropong Zeiss Besar, di Observatorium Bosscha, Lembang. Pekerjaan di Lembang tahun 1954 diawali dengan mengamati oposisi planet Mars yang mendekati Bumi kala itu.

Akhir tahun 1960 dia tamat dari Institut Teknologi Bandung dalam mata pelajaran Astronomi, Fisika dan Matematika. Salah satu makalah yang ditulisnya untuk meraih gelar doktorandus adalah tentang survey bintang muda di Rasi Ophiuchus. Skripsi tersebut terbit sebagai Contribution from the Bosscha Observatory pada tahun 1961.

Pada tahun 60-an, masih sebagai asisten, Bambang memperoleh kesempatan ikut memasang teropong jenis mutakhir (pada saat itu) di Lembang, yakni teropong tipe Schmidt (kemudian dinamai teropong Schmidt Bimasakti). Hal ini yang kemudian membuatnya menjatuhkan pilihan pada bidang studi “Struktur Galaktika”.
Pada 1961, Bambang mendapat kesempatan untuk studi lanjut. Melalui hibah (grant) dari USAID (United States of America Agency for International Developments), Bambang memulai studi pascasarjananya di Case Institute of Technology, sekarang dikenal sebagai Case Western Reserve University, di Cleveland, Ohio, Amerika Serikat. Menurut astronom Victor M. Blanco dalam autobiografinya, dana untuk membiayai Bambang berasal dari sisa dana UNESCO yang dialokasikan untuk menggaji Blanco selama proses pemasangan Teleskop Bima Sakti.

Pekerjaannya dalam telaah struktur galaktika (sebagai disertasi Ph.D. pada 1965) dilaporkan kepada International Astronomical Union (tahun 1967) oleh Prof. Sidney W. McCuskey. Hasil penelitian Struktur Galaksi yang lain menghasilkan distribusi bintang raksasa kelas M bersama Prof. Victor M. Blanco, terbit pada tahun 1968[4]. Hasil itu diulas oleh Comm. 33 IAU dan kemudian dicuplik sebagai teks oleh Prof. Mavridis.

Pada tahun 1968, Bambang diberi kehormatan untuk dapat memimpin Observatorium Bosscha dan Departemen Astronomi ITB, menggantikan Prof. Dr. The Pik Sin yang pindah ke Universiteit van Amsterdam. Pada akhir 1976, Bambang diangkat menjadi guru besar penuh di ITB dalam bidang astronomi. Jabatan ketua departemen astronomi dipegang hingga tahun 1978 dan direktur observatorium dipegang hingga tahun 1999. Pada September 2004, pada usia ke-70, Bambang resmi pensiun dari ITB dan menjadi Guru Besar Emeritus.


>> KIPRAH INTERNASIONAL

  1. Awal 1970an mendapat penugasan dari International Astronomical Union sebagai anggota komisi inti Astronomical Photography dan anggota 3 komisi lainnya yaitu Double Star, Interstellar Matter dan Education in Astronomy.
  2. Dari telaah bintang ganda, dipercaya oleh IAU menjdi SOC dalam pertemuan Physical Property of Binary Star di Lembang, tahun 1983.
  3. Membidani beberapa pertemuan astronomi di Indonesia : - IAU Symposium 143 tentang bintang Wolf-Rayet di Bali tahun 1990 , - IAU Colloqium 148 dengan topik Future Utilization of Schmidt Telescope di Bandung tahun 1994.
  4. Tahun 1994 hingga 2000, Bambang Hidayat dipilih menjadi salah satu dari enam Vice President IAU.
  5. Fellow of the Islamic Academy of Science, Amman, Yordania, tahun 1992.
  6. Anggota Royal Commission of the Al-al Bait University atas penunjukan keluarga Hasemit, Yordania.
  7. Anggota kehormatan Indian Institut of Science.
  8. Fellow of the Royal Astronomical Society of England, Inggris.
  9. Fellow of the American Association for the Advancement of Science

>> KIPRAH NASIONAL

  1. Tahun 1983 atas penunjukan Menteri Negara Riset dan Teknologi, Kepala BPPT, Prof. Habibie, Bambang ditugasi menjabat sebagai ketua panitia nasional pengembangan elektronika antariksa dan teleskop radio.
  2. Anggota tim pembina program antariksawan Indonesia dan memperoleh kepercayaan memimpin persiapan Indonesian Space Experiments.
  3. Salah satu pendiri Himpunan Astronomi Indonesia dan Himpunan Fisika Indonesia, juga menjadi anggota Himpunan Ahli Geofisika Indonesia.
  4. Ketua konsorsium Sains dan Matematika.
  5. Deputi ketua LAPAN.
  6. Ketua Akademi Ilmu Pengetahuan Indonesia.
  7. Anggota Dewan Riset Nasional

>> PENGHARGAAN

  1. Bintang jasa utama Republik Indonesia dalam bidang ilmu pengetahuan dalam tahun 1995
  2. Penghargaan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia sebagai penulis civic terbaik bersama Dr. Winardi Sutantyo tahun 1991.
  3. Habibie Award tahun 2003



>> KIPRAH DIBIDANG LAINNYA 

Di samping pekerjaan ilmiahnya, Bambang juga dikenal publik dari tulisan-tulisan ilmiah populernya di berbagai media massa. Masa pasca 1980an, Bambang mulai memperhatikan dan menulis dalam sejarah astronomi di Indonesia, pendidikan, bahkan sejarah nasional. Sampai kini Bambang masih dikenal sebagai salah seorang tokoh pemerhati kawasan Bandung Utara. Bambang juga berminat pada sejarah astronomi Indonesia, yang dituangkan dalam dua publikasi yaitu Indo-Malay Astronomy dan Under a Tropical Sky: A History of Astronomy in Indonesia.


Demikian informasi mengenai salah satu ilmuan sains indonesia Prof. Dr. Bambang Hidayat . Semoga apa yang kami sampaikan ini bisa bermanfaat khususnya bagi pecinta dunia sains :D





Ilmuan Sains Indonesia 

obatdiabetesherbal10.wordpress.com | obatstrokeherbal10.wordpress.com | obatmiomherbal10.wordpress.com